Total Tayangan Halaman

Jumat, 28 Januari 2011

10 Konser Terbesar Sepanjang Masa


Kualitas suatu Band atau musisi kadang tak hanya dinilai dari hasil penjualan kaset dan CD rekaman mereka, tapi juga didasarkan pada sukses atau tidaknya konser musik yang mereka adakan. Memang hampir semua musisi papan atas yang mengadakan konser pasti akan mendapatkan banyak penonton yang sangat antusias, tapi di dunia ini, tercatat ada 10 tour konser musik yang mendapatkan sambutan yang sangat meraih dan bisa menyedot banyak penonton sehingga bisa disebut sebagai tour konser musik terlaris.
http://www.reskrimum.metro.polri.go.id/data/imginfo20090602084759.jpg

Berikut adalah daftar 10 Tour Konser terlaris di dunia sepanjang masa :

10. Wildest Dreams Tour, Tina Turner
Diadakan dari tanggal 20 April 1996 sampai tanggal 10 agustus 1997 dengan jumlah penonton total mencapai 3.000.000 penonton.
TinaTurner

9. U2 360° Tour, U2
Diadakan dari tanggal 30 Juni 2009 sampai 30 oktober 2010 dengan jumlah penonton total mencapai 3.071.290 penonton.
360Tour 330x400

8. Licks Tour, The Rolling Stones
Diadakan sepanjang tahun 2003 dengan jumlah penonton total mencapai 3.400.000 penonton.
LicksTour 356x400

7. Living Proof: The Farewell Tour, Cher
Diadakan dari tanggal 14 Juni 2002 sampai 30 April 2005 dengan jumlah penonton total mencapai 3.500.000 penonton.
LivingProof

6. Sticky & Sweet Tour, Madonna
Diadakan dari tanggal 23 agustus 2008 sampai 2 September 2009 dengan jumlah penonton total mencapai 3.500.000 penonton.
stickyandsweet 382x400

5. PopMart Tour, U2
Diadakan dari tanggal 25 april 2007 sampai 21 maret 2008 dengan jumlah penonton total mencapai 3.935.936 penonton.
popmart 294x400

4. Bad World Tour, Michael Jackson
Diadakan dari tanggal 12 September 1987 sampai 27 Januari 1989 dengan jumlah penonton total mencapai 4.400.000 penonton.
Bad

3. History World Tour, Michael Jackson
Diadakan dari tanggal 7 september 1996 sampai 15 Oktoer 1997 dengan jumlah penonton total mencapai 4.500.000 penonton.
a523bf943eaceb6531eb418e03d3b434edf16ae9000 Michael Jackson History 400x400

2. Vertigo Tour, U2
Diadakan dari tanggal 28 Maret 2005 sampai 9 Desember 2006 dengan jumlah penonton total mencapai 4.619.021 penonton.
Vertigo

1. A Bigger Bang Tour, The Rolling Stones
Diadakan dari tanggal 21 agustus 2007 sampai 26 Agustus 2007 dengan jumlah penonton total mencapai 4.680.000 penonton.
biggerbang 400x400

sumber http://terselubung.blogspot.com/2011/01/10-konser-terbesar-sepanjang-masa.html

20 Lagu Paling Nge-Top Saat Ini

















1. Bruno Mars - Grenade
2. Katy Perry - Firework
3. Wiz Khalifa - Black and Yellow
4. Enrique Iglesias Featuring Ludacris & DJ Frank E - Tonight (I'm Lovin' You)
5. Rihanna ft. Drake - What's My Name
6. Britney Spears - Hold It Against Me
7. Ke$ha - We R Who We R
8. P!nk - Raise Your Glass
9. Black Eyed Peas - The Time (Dirty Bit)
10. Pitbull Featuring T-Pain - Hey Baby (Drop It to the Floor)
11. P!nk - F**kin Perfect
12. Bruno Mars - Just The Way You Are
13. Diddy - Dirty Money Featuring Skylar Grey - Coming Home
14. Lil Wayne Featuring Cory Gunz - 6 Foot 7 Foot
15. Waka Flocka Flame Featuring Roscoe Dash & Wale - No Hands 
16. Far*East Movement Featuring Ryan Tedder - Rocketeer
17. Chris Brown - Yeah 3x
18. Rihanna - Only Girl (In The World)
19. Edward Maya & Vika Jigulina - Stereo Love
20. Cee Lo Green - F**k You (Forget You)

Rabu, 19 Januari 2011

10 Hewan Pelompat Terbaik di Dunia

10. Bharal

Hewan ini hidup di Himalaya dan merupakan salah satu hewan pelompat terbaik di kalangan hewan. Mereka biasa melompat dari tebing dan bukit.

9. Kelinci

Hewan ini adalah salah satu hewan tercepat yang memiliki kemampuan melompat. Mereka mampu berlari dengan kecepatan 72 km/jam, jadi sangat sulit untuk ditangkap para pemangsa.

8. Kanguru merah

Mereka adalah hewan pelompat tercepat di antara hewan-hewan. Mereka mampu melompat dengan kecepatan 56 km/jam.

7. Klipspringer

Tinggi hewan ini sekitar 1,5 m, mereka bisa melompat 10 kali tinggi badan mereka. Mereka adalah hewan mamalia yang melompat tertinggi di antara para hewan dibandingkan ukuran tubuhnya.

6. Belalang

Hewan ini bisa melompat sejauh 20 kali ukuran badannya. Bayangkan saja orang yang bisa melompat sejauh ukuran lapangan basket!

5. Tikus kanguru

Hewan ini bisa melompat sejauh 45 kali ukuran badannya. Bayangkan saja seseorang yang bisa melompat sejauh ukuran lapangan bola. Mereka adalah hewan mamalia yang melompat terjauh dibandingkan ukuran tubuhnya. 

4. Katak pelompat

Hewan ini bisa melompat 70 kali tinggi badannya. Mereka adalah hewan pelompat tertinggi ke-2 di antara hewan dibandingkan ukuran tubuhnya. 

3. Laba-laba pelompat

Hewan ini bisa melompat 100 kali panjang tubuhnya. Bayangkan seseorang yang bisa melompati 2 pesawat jet besar!

2. Katak pohon

Mereka bisa melompat 150 kali panjang tubuhnya. Bayangkan seseorang yang bisa melompat sepanjang kapal Titanic. Mereka adalah hewan pelompat terjauh ke-2 dibandingkan ukuran tubuhnya.

1. Kutu

Hewan ini bisa melompat 220 kali panjang tubuhnya dan 150 kali tinggi badannya. Mereka adalah hewan pelompat terjauh dan tertinggi di antara hewan dibandingkan ukuran tubuhnya.

5 Bocah Cilik yang Luar Biasa

Waktu kecil mungkin kita tidak bakal kepikiran berada dalam situasi-situasi yang dialami dan dipikirkan bocah-bocah ini. Waktu yang paling darurat bisa jadi ketika apa yang kita minta pada orang tua tidak dipenuhi. Inilah sedikit cerita tentang 5 bocah extraordinary yang bisa berbuat sesuatu yang besar walaupun orang lain menganggap mereka 'kecil'. 

1. Nathan Thomson, bocah 9 tahun yang menyelamatkan ibunya dari tikaman orang tak dikenal

Bocah ini tertusuk di bagian wajah saat dia berkelahi untuk menyelamatkan ibunya dari seorang tak dikenal. Nathan Thomson melompat ke atas punggung Hugh Clark, seorang pemabuk yang ingin menusuk ibu Nathan, Ena saat mereka berada di jalan malam hari. Pemabuk itu lalu beralih ke arah Nathan dan menghunuskan pisaunya ke arah Nathan setelah menusuk Ena sebanyak 8 kali. Beruntung keduanya selamat dan peristiwa ini berhasil dihentikan pihak berwajib yang berada di sekitar tempat kejadian. 


2. Charlie Simpson, bocah 7 tahun yang bersepeda keliling kota untuk mengumpulkan sumbangan bagi para korban gempa Haiti

Charlie mengawali usahanya dengan pesan singkat, "Namaku Charlie Simpson, aku sedang berusaha mengadakan kegiatan sponsor bersepeda untuk Haiti karena di sana sedang terjadi gempa dan banyak orang kehilangan nyawa karenanya. Aku ingin mengumpulkan uang untuk membeli makanan, air, dan tenda bagi seluruh korban Haiti". Charlie berharap untuk mengumpulkan uang sebanyak 500 euro dengan bersepeda sejauh 15 mil di sekitar taman kota. Namun usahanya telah menyentuh hati banyak orang dan membuatnya mengumpulkan 120. 000 euro bagi korban Haiti. 

3. Lin Hao, anak laki-laki yang menyelamatkan teman sekelasnya saat gempa

Lin Hao duduk di kelas 2 sekolah dasar dan menjadi ketua kelas dari 30 teman-temannya. Saat gempa bumi datang, seluruh bangunan runtuh dan menimpa Lin Hao serta teman-temannya. Seluruh kelas berusaha menyelamatkan jiwa masing-masing. Namun sebelum Lin Hao lari dari bencana itu, dia kembali ke reruntuhan dan menyelamatkan kedua temannya yang tersangkut di antara puing. Ketika ditanyakan mengapa dia mau mempertaruhkan nyawanya untuk kedua orang temannya, dengan enteng dia menjawab, "Aku adalah ketua kelas dan sudah seharusnya aku bertanggung jawab atas teman-temanku".

4. Alexis Goggin, bocah tujuh tahun yang menggunakan tubuhnya sebagai perisai untuk melindungi nyawa ibunya

Alexis Goggin, bocah yang masih duduk di kelas 1 sekolah dasar ini diberi predikat sebagai 'malaikat dari surga' setelah dia melompat di depan seorang pria bersenjata dan menjadikan tubuhnya sebagai perisai untuk menghalau 6 peluru yang ditujukan pada ibunya. Ibu sang gadis, Selietha Parker, 30, tertembak di bagian kiri pelipis dan lengannya oleh pacarnya yang mengamuk, dan sebelum dia menembakkan pelurunya lagi ke arah Selietha, Alexis melompat ke hadapan sang penembak dan memohon agar tidak mengambil nyawa ibunya. Beruntung nyawa keduanya masih bisa terselamatkan. 

5. Ibrahim Ouaida, bocah 8 tahun yang tenggelam setelah menyelamatkan kakak perempuannya

Peristiwa ini terjadi ketika Ibrahim berenang di pantai Sandrigde, Melbourne bersama kakaknya Sarah yang berumur 10 tahun. Seketika ombak besar datang dan menyapu mereka ke arah laut lepas. Kakaknya yang tidak dapat bertahan terus berteriak meminta pertolongan. Saat itu juga Ibrahim datang dan berseru "Aku datang kakak, aku datang". Ibrahim menarik kepala Sarah ke permukaan dan menjaga agar mereka tetap terapung dengan tetap berkata, "Aku menyayangimu kakak, kau akan baik-baik saja". Setelah seorang tim penyelamat datang, Ibrahim memintanya untuk menyelamatkan kakaknya yang sudah tak sadarkan diri dan berkata "Tolong selamatkan dia, ibuku membutuhkannya, dia sangat berarti". Setelah sang penyelamat menarik Sarah ke pantai dan mencari Ibrahim, nyawanya sudah tak tertolong. Atas jasanya, Ibrahim diberi 'Bravery Medal' oleh pemerintah setempat.


sumberhttp://terselubung.blogspot.com/2011/01/5-bocah-cilik-yang-luar-biasa.html

10 Hewan Terkuat di Dunia

10. Beruang

Beruang ini adalah hewan gunung terkuat, bisa mengangkat 0,8 kali berat badannya. Berat badan mereka sekitar 1500 pound dan mampu mengangkat benda seberat 1200 pound.

9. Kepah

Hewan ini bisa menahan benda seberat 2 kali badannya. Cangkangnya sangat kuat dibandingkan ukuran tubuhnya.

8. Anaconda

Hewan ini bisa mencekik hewan yang sama dengan berat tubuhnya sampai mati. Berat tubuhnya bisa mencapai 550 pound.

7. Banteng

Hewan ini mampu menarik dan membawa benda 1,5 kali berat badan mereka. Berat badannya mencapai 1300 pound dan bisa menarik dan membawa benda seberat 2000 pound.

6. Harimau

Hewan ini bisa mengangkut suatu benda 2 kali berat badannya sambil melompati pagar setinggi 10 kaki. Beratnya mencapai 600 pound dan mampu membawa benda seberat 1200 pound.



5. Elang

Elang adalah burung terkuat. Mereka mampu mengangkat benda 4 kali berat badannya sambil terbang.

4. Gorilla

Hewan ini mampu mengangkat benda 10 kali berat badannya. Beratnya sekitar 450 pound dan mampu mengangkat benda seberat 4600 pound, atau sama dengan 30 orang dewasa.

3. Semut pemakan daun

Semut ini bisa mengangkat benda 50 kali berat badannya, sama seperti seorang yang sanggup mengangkat truk.



2. Gajah

Hewan ini adalah hewan mamalia terkuat. Berat badannya bisa mencapai 12.000 pound dan bisa mengangkat benda seberat 20.000 pound, sama dengan 130 orang dewasa.

1. Kumbang badak

Hewan ini adalah serangga terkuat, tapi juga merupakan hewan terkuat di dunia kalau dibandingkan dengan ukuran tubuhnya. Mereka mampu mengangkat benda seberat 850 kali berat badannya.

Rabu, 12 Januari 2011

10 Orang Yang Tidak Pernah Dilahirkan

Berikut adalah 10 daftar, yang mungkin dalam bayangan kita orang-orang tersebut pernah ada tapi sebenarnya tidak pernah dilahirkan :

1.Santa CLAUS

Kebanyakan orang tua yang beragama Nasrani menceritakan kepada anak-anaknya pada malam Natal bahwa Santa Claus akan datang dan memberi hadiah ketika mereka sedang tidur, budaya ini berlaku bagi kebanyakan orang barat.

2. BARBIE

Barbie telah berkembang menjadi seorang perempuan cantik, yang meng inspirasi kebanyakan wanita atau anak perempuan di dunia.

3.ROBIN HOOD

Pria ini telah menjadi perdebatan banyak orang di Inggris bahkan dunia akan keberadaannya, tapi menurutku ia tidak ada, masa c pencurian dibenarkan, hanya karena ia mengembalikan lagi hasil curiannya ke orang miskin? tetap saja salah. tapi menurutku ia tetap hanya sebuah cerita fiksi.

4. COWBOYS

Seorang pria jantan dengan pistol dan kudanya yang melindungi perempuan dan anak-anak guna memerangi Bandit dan Indian yang jahat, itulah cerita tentang cowboys. kenyataannya, Cowboy adalah seorang cowok peternak Sapi atau petani dan ia tidak pernah berperang.

5. MARLBOROMAN

Apakah ia benar ada? kehidupan seperti di iklan-iklan rokoknya ?, itu hanyalah sebuah iklan dan kehidupannya tidak pernah ada.

6. SI UNYIL & FRIENDS

“Hom-pim-pah alaiyum gambreng!”saia ingat film si unyil tiap hari minggu tahun 80an, ketika itu saia percaya akan keberadaannya, Tapi sekarang itu hanya tokoh manusia yang di buat boneka. BTW Si Unyil telah menjadi salah satu bagian tak terpisahkan dari budaya populer di Indonesia.

7.MALIN KUNDANG

Adalah cerita rakyat sumatera, karena telah berkhianat pada ibunya hingga ia di kutuk menjadi batu, di sumatera sana batunya emang ada hingga sekarang. Apakah ia memang benar-benar ada ? itu hanya sebuah batu mirip manusia bersujud yang dijadiin cerita.

8.GATOT KACA

Adalah putra Bima dan Arimbi ( Hidimbi ) dalam cerita pewayangan atau dalam sanskrit Mahabarata, ia adalah manusia super, berkulit baja, bertulang besi dan berurat kawat yang
memerangi kaumnya dari kejahatan Kurawa, Ia tewas oleh Adipati Karna dalam perang Kurukshetra. Apakah ia benar pernah ada ? sampai orang india sana mendirikan kuilnya di Manali, Himachal Pradesh.

9. SANGKURIANG

Adalah seorang cowok dalam legenda rakyat Sunda, kisahnya pertama kali dibuat sejak abad ke 15 dalam manuskrip “BUjangga Manik” atau terkenal dengan pangeran pakuan. Mengisahkan tentang seorang pemuda yang jatuh cinta pada ibunya sendiri yakni Nyi dayang sumbi, yang kemudian karena syaratnya membuat kapal laut / perahu dalam satu malam tidak kesampaian maka ditendanglah kapal tersebut hingga terbalik dan sampai sekarang perahu tersebut menjadi gunung “Tangkuban parahu”. Apakah memang kisah ini “cenah” benar-benar terjadi ribuan tahun lampau ? sama kek Malin Kundang. Manuskrip / catatan nya sendiri sekarang berada di Universitas Oxford Inggris

10. ROMEO & JULIET

Adalah sebuah kisah cinta sejati, karangan William Shakespeare . Yang banyak mengilhami para pecinta sejati di barat ataupun di Indonesia untuk setia pada pasangannya sampai akhir hayat menjemput,dikenal juga dengan kisah Romi dan Yuli.



Sumber : http://terselubung.blogspot.com/2009/08/10-orang-yang-tidak-pernah-dilahirkan.html



Sabtu, 08 Januari 2011

Johnny Depp Aktor Terfavorit People Choice Awards 2011

Ajang People Choice Awards usai digelar di Los Angeles, Kamis (5/1/2011). Johnny Depp memenangkan kategori aktor terfavorit dalam ajang tersebut.

Bintang 'Pirates of the Caribbean' itu mengalahkan aktor Robert Pattinson yang bermain di film 'Twilight'. Depp juga menerima penghargaan yang sama saat Decade Awards pada 2010 lalu.

Pattinson kembali gigit jari saat penghargaan Aktor di Bawah Umur 25 Tahun Terfavorit jatuh ke tangan Zac Efron. Sementara, Kim Kardashian berhasil menyabet gelar 'Favorite TV Guilty Pleasure'.

Di kategori musik, penyanyi yang baru saja patah hati Taylor Swift memenangkan kategori Artis Country Terfavorit. Setidaknya penghargaan tersebut bisa membuat Swift lupa sejenak dengan kisah cintanya bersama Jake Gyllenhaal yang kandas.

Lewat filmnya bersama Jennifer Aniston, 'Just Go With It', aktor Adam Sandler memenangkan penghargaan sebagai Bintang Komedi Terfavorit. Neil Patrick Harris dan Jane Lynch terpilih sebagai Aktor dan Aktris Komedi TV Terfavorit.

Acara yang dipandu oleh Queen Latifah itu berlangsung meriah. Selena Gomez dan Kid Rock yang tampil di atas panggung berhasil memuaskan penonton yang hadir.

3 Pemain Sepakbola Terbaik

   Mereka adalah pemain yang sudah mendunia. Kepintaran mereka menggelinding bola tidak usah diragukan lagi. Inilah mereka 3 pemain sepakbola terbaik menurut saya

1. Ricardo Kaka
   










Terlahir Dengan nama lengkap Ricardo Izecson dos Santos Leite, lahir pada tanggal 22 april 1982. Lebih dikenal dengan nama Kaká, adalah seorang pemain bolasepak Brasil yang kini menyertai Kelab Real Madrid. Kaká adalah salah satu pemain sepakbola berbakat yang dimiliki Brasil. Ia merupakan pemain gelandang di Timnas Brazil.

2. Lionel Andres Messi















Lionel Andrés Messi (lahir pada 24 Juni 1987 di Rosario) adalah seorang pemain sepak bola asal Argentina. Posisinya adalah penyerang. Saat ini ia memperkuat FC Barcelona di La Liga (Liga Spanyol). Kemampuannya sering membuatnya dijuluki sebagai "Diego Maradona baru". Pada awalnya pemain bertinggi badan 169 cm ini beraksi di klub Grandoli, klub asuhan Jorge Messi yang tak lain adalah ayahnya Messi.

3. Christian Ronaldo















Siapa yang tidak tahu pemain yang satu ini. Selain wajahnya yang rupawan, permainannya pun luar biasa. Terlahir dengan nama lengkap Cristiano Ronaldo dos Santos Aveiro, lahir pada tanggal 5 Februari 1985 di Funchal adalah seorang pemain sepakbola berkebangsaan Portugal. Ia adalah pemain sepakbola dengan bayaran termahal, yaitu sebesar 183 ribu pound (sekitar 3 milyar) per minggu, itupun belum termasuk sponsor-sponsornya